Mengapa Satu Tahun di Bumi Berbeda dengan di Planet Lain? Ini Alasannya

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 28 Mei 2024 | 17:00 WIB
Satu tahun di Bumi berbeda dengan satu tahun di planet lain. (brgfx/Freepik)

Bobo.id - Selama ini, satu tahun di planet Bumi selalu berlangsung selama 365 atau 366 hari saat tahun kabisat.

Namun, tahukah teman-teman? Ternyata satu tahun di Bumi bisa berbeda dengan satu tahun di planet lain, lo.

Dalam astronomi, satu tahun berarti waktu sebuah planet menyelesaikan satu kali orbit mengelilingi Matahari.

Jadi, jika kita berada di planet lain, waktu setahun akan berbeda. Sebab, durasi orbitnya juga berbeda.

Ada planet yang setahunnya hanya ada 88 hari, tetapi ada juga yang setahunnya sampai 59.800 hari. Hihi.

Pengaruh Jalur Orbit

Penyebab pertama satu tahun di tiap planet bisa berbeda durasinya adalah karena jarak mengelilingi Matahari atau orbit.

Bersumber dari NASA, orbit adalah suatu jalur berulang teratur bagi suatu objek untuk mengelilingi objek lain. 

Misalnya, saat kita sedang berlari beberapa keliling dalam suatu lintasan lapangan yang bentuknya elips.

Ini artinya, kita sedang melakukan proses orbit terhadap pusat dari lapangan tersebut, teman-teman.

Di tata surya, benda yang mengorbit biasanya memiliki kecepatan yang tetap dan cenderung tidak berubah.

Baca Juga: Apa yang Terjadi Jika Bulan Meninggalkan Orbit Bumi? Ini Penjelasannya