Bukan Hanya Nirmala, Ini 4 Tokoh di Negeri Dongeng yang Suka Baca Buku

By Amirul Nisa, Senin, 10 Juni 2024 | 18:35 WIB
Ratu Bidadari yang suka membaca buku. (YouTube Majalah Bobo)

2. Nirmala

Tokoh kedua tentunya adalah Nirmala. Bahkan peri satu ini senang membawa banyak buku saat bepergian.

Nirmala selalu menyimpan beberapa buku dalam keranjang rotannya untuk dibaca di waktu luang.

Saat memiliki banyak waktu luang, bahkan Nirmala bisa membawa lebih dari satu buku dan membacanya ke hutan.

Nirmala akan mencari pohon rindang dan di bawah pohon, ia akan duduk sambil membaca.

Bagi Nirmala, membaca buku adalah sumber pengetahuan yang bisa ia dapatkan.

Karena itu, Nirmala suak mengajak Oki untuk membaca buku-buku agar memiliki banyak pengetahuan.

3. Glegek

Glegek dan Ratu Bidadari membaca buku bersama. (YouTube Majalah Bobo)

Nah, ada juga kurcaci yang hobi membaca yaitu kurcaci kuning, Glegek.

Layaknya kurcaci lainnya, Glegek juga senang bermain bola atau bermain katapel.

Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Menanti Hujan Reda #MendongenguntukCerdas