5 Fakta Unik Kue Pai, Pernah Dilarang hingga Jadi Simbol Kehangatan

By Amirul Nisa, Kamis, 13 Juni 2024 | 18:00 WIB
Kue pai berisi apel yang terkenal di berbagai negara Eropa. (einladung_zum_essen)

Para pembuat kue pai bukan hanya bersaing mendapatkan campuran rasa yang enak tapi juga ukuran, lo.

Sebuah rekor dunia terbentuk dengan dibuatnya pai terbesar dengan berat lebih dari 12,7 kg.

Tentunya ku pai terbesar ini berbentuk lingkaran dengan diameter 5,2 meter.

4. Simbol Kehangatan

Fakta unik lain tentang kue pai adalah kepopulerannya yang membuatnya menjadi simbol kehangatan, kenyamanan, dan rumah.

Terlebih pai apel yang sangat klasik di Amerika hingga menjadi simbol pulang ke rumah bagi masyarakat Amerika.

Jadi, tidak heran bila dalam karya sastra, film, atau karya seni lain kue pai sering disebut sebagai bagian dari kehangatan atau kenyamanan.

5. Kue yang Pernah Dilarang

Meski kini, kue pai jadi simbol kehangatan, tapi ternyata dulu makanan ini pernah dilarang di suatu daerah, lo.

Sebuah legenda kuno ada yang mengisahkan Oliver Cromwell, yang merupakan pemimpin militer dari Inggris yang juga Kepala Negara (Lord Protector) di beberapa negara persemakmuran, yang mengalami kekalahan.

Setelah kekalahan itu, sosok Cromwell menganggap pai berisi daging cincang adalah tanda kerakusan.

Baca Juga: Termasuk Organisme Tertua, Apa Saja Fakta Unik Alga Biru-Hijau?