4 Bentuk Apresiasi terhadap Lingkungan dan Budaya Lokal, Materi PPKn

By Fransiska Viola Gina, Senin, 17 Juni 2024 | 11:30 WIB
Bentuk apresiasi terhadap lingkungan dan budaya lokal. (@sensvector via Canva)

Ketika kita aktif menggunakan produk dan jasa lokal, maka makin banyak orang tertarik melakukan hal serupa.

Tak hanya itu, ketika kita bepergian ke luar negeri, kita juga bisa menggunakan produk-produk lokal Indonesia.

Sebab, hal ini bisa menarik perhatian masyarakat luar negeri untuk mengetahui dan berkunjung langsung ke Indonesia.

Sebagai warga negara yang cinta tanah air Indonesia, kita harus bangga dengan cara memakai produk-produk lokal.

4. Aktif Mengembangkan Produk dan Jasa Lokal

Selain tiga hal di atas, kita juga perlu mengembangkan produk dan jasa lokal sebagai salah satu wujud apresiasi.

Teman-teman dapat memulainya dari hal-hal yang kecil dan sederhana, seperti menata lingkungan sekitar.

Kita bisa memberikan usulan pada pemerintah setempat agar kondisi lingkungan ditata menjadi lebih baik lagi.

Tak hanya itu, kita juga bisa mencoba menjual makanan atau minuman tradisional dengan mutu dan tampilan yang baik.

Dengan begitu, makin banyak orang tertarik untuk membeli, mencoba, sekaligus menghargai budaya lokal kita.

Nah, itulah bentuk apresiasi terhadap lingkungan sekitar dan budaya lokal. Semoga informasi ini bisa bermanfaat!

Baca Juga: Mengapa Melestarikan Budaya Lokal itu Penting? Materi Kelas 4 SD

----

Kuis!

Apa yang dimaksud dengan budaya lokal?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.