5 Permainan Air yang Seru dan Menantang untuk Dicoba saat Libur Panjang

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 18 Juni 2024 | 18:00 WIB
Macam-macam permainan air, salah satunya snorkeling. (Pixabay)

4. Banana Boat

Salah satu wisata air di kawasan pantai adalah banana boat, permainan perahu karet yang bentuknya mirip pisang.

Nantinya, banana boat dengan beberapa orang di atasnya akan ditarik oleh kapal yang melaju cukup kencang.

Tujuan utama dari permainan banana boat ini adalah menceburkan diri ke laut. Jadi, harus siap basah, ya.

Tak perlu khawatir, permainan air ini termasuk aman karena ada life jacket yang mencegah tenggelam di laut.

Meski begitu, saat bermain banana boat, tetap ikuti arahan pendamping dan selalu bersama orang dewasa, ya.

5. Kano

Kano adalah pilihan yang sempurna untuk mencari pertualangan yang menyenangkan di kawasan air.

Kano memanfaatkan sebuah perahu kecil terbuka dengan ujung lancip dan hanya bisa dinaiki oleh dua orang.

Dengan perahu kecil dan dayung, kita bisa menjelajahi sungai, danau, atau pantai sambil asyik bersantai.

Kano cocok untuk semua tingkatan pengalaman dan jadi cara yang pas untuk menikmati keindahan alam.

Mau tahu lebih banyak tentang permainan air? Teman-teman bisa membacanya di Majalah Bobo edisi 12, ya!