Apa yang Dimaksud dengan Idiom? Ini Penjelasan dan Contohnya

By Amirul Nisa, Kamis, 20 Juni 2024 | 07:30 WIB
Belajar tentang idiom dari contohnya. (freepik)

Bobo.id - Dalam pelajaran Bahasa Indonesia, tentu teman-teman akan mendengar istilah idiom.

Tapi tahukah apa itu idiom? Pada materi Bahasa Indonesia kelas 5 SD kali ini, kita akan belajar tentang idiom.

Pada penjelasan kali ini, teman-teman akan dibantu memahami maksud dari idiom dari penjabaran pengertian dan juga contohnya.

Apa Itu Idiom?

Idiom sebenarnya bisa kita temukan pada hampir semua bahasa, bukan hanya bahasa Indonesia saja, lo.

Dalam bahasa Inggris dan bahasa asing lainnya termasuk bahasa daerah juga ada idiom.

Idiom merupakan frasa atau gabungan beberapa kata dengan arti tersendiri.

Jadi, kata yang digabungkan ini akan memiliki arti berbeda dari arti asli per kata.

Menariknya, idiom ini bisa membantu mewakili ekspresi tertentu yang mungkin akan mudah ditemukan dalam karya sastra seperti novel.

Tapi mungkin banyak orang lebih menganggapnya sebagai peribahasa, padahal keduanya berbeda.

Idiom memiliki pola yang struktural yaitu "melenceng" atau menyalahi dari kaidah

bahasa umum.

Selain itu, arti dari idiom tidak bisa ditangkap secara logis maupun gramatikal, atau bertumpu pada arti setiap kata pembentuknya.