BMKG Temukan Bibit Siklon Tropis 98W di Sekitar Indonesia, Apa Dampaknya?

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 28 Juni 2024 | 16:00 WIB
Dampak bibit siklon tropis 98W. (NASA/Unsplash)

Bobo.id - Belakangan ini, cuaca sedang tidak menentu. Kadang terasa panas sekali, kadang turun hujan deras.

Bagi teman-teman yang akan beraktivitas di luar ruangan hari ini dan besok, sebaiknya berhati-hati, ya.

Sebab, BMKG memperkirakan hujan lebat dan angin kencang pada Jumat-Sabtu ini di sejumlah wilayah Indonesia.

Ternyata, kondisi ini disebabkan oleh adanya bibit siklon tropis yang terpantau sedang ada di Laut Filipina.

Hmm, kira-kira bibit siklon tropis apa lagi dan apa saja dampaknya, ya? Simak informasi berikut ini, yuk!

Apa Itu Bibit Siklon Tropis?

Bibit siklon tropis bisa diibaratkan seperti bayi. Lama kelamaan, bibit siklon tropis tumbuh besar jadi siklon tropis.

Bersumber dari Britannica, siklon tropis merupakan badai melingkar yang berasal dari lautan tropis hangat.

Umumnya, siklon tropis ini ditandai dengan angin kencang, gumpalan awan, dan hujan yang cukup lebat.

Jika siklon tropis terus berada di tempat yang sama, maka banjir dan gelombang tinggi bisa saja terjadi.

Di daratan, siklon tropis bisa menerbangkan benda-benda. Bahkan, siklon tropis bisa memicu tornado!

Baca Juga: BMKG Temukan Bibit Siklon Tropis 91P di Wilayah Indonesia, Apa Dampaknya?