Keseimbangan ekosistem dapat terjadi ketika jumlah produsen lebih banyak daripada konsumen.
Dalam suatu ekosistem, tumbuhan bertindak sebagai produsen yang menyediakan sumber makanan kepada hewan.
Seperti yang kita tahu, sebagian hewan (khususnya herbivora) membutuhkan tumbuhan untuk makan dan bertahan hidup.
Sementara, terjadi juga hubungan saling membutuhkan antara hewan satu dengan hewan lainnya.
Jika salah satu dari komponen ekosistem ini rusak, maka akan berdampak untuk komponen ekosistem yang lain.
Jadi, baik hewan dan tumbuhan langka harus dilestarikan untuk mencegah ketidakseimbangan ekosistem dan terganggunya interaksi makhluk hidup.
Manfaat Melestarikan Hewan dan Tumbuhan Langka
Berikut ini beberapa manfaat yang bisa kita temukan saat melestarikan hewan dan tumbuhan langka.
- Menjaga keseimbangan ekosistem.
- Melestarikan keanekaragaman hayati.
- Mencegah kepunahan flora dan fauna.
- Melestarikan lingkungan.
Baca Juga: Mengapa Karbohidrat Penting untuk Tubuh Kita? Materi IPA Kelas 4 SD