Sel baru di dasar kulit ini kemudian mendorong sel yang lebih lama ke atas, memicu pertumbuhan kuku.
Bagian kuku yang terlihat itu terbuat dari lapisan sel mati penuh keratin. Sebab, sel yang tumbuh dipenuhi keratin.
Sementara bagian kuku yang terlihat jelas di atas lunula disebut dengan bantalan kuku. Apa itu lunula?
Menurut National Geographic Kids, lunula adalah bagian kecil berwarna pucat yang melengkung di dasar kuku.
Tidak semua jari memperlihatkan bagian lunula. Namun, kita bisa melihatnya jelas di bagian ibu jari.
Lunula ini adalah bagian dari akar kuku yang memproduksi sel baru sehingga warnanya terlihat putih pucat.
Bersumber dari Healthline, kuku bisa tumbuh 3,47 milimeter per bulan atau 1/10 milimiter per hari, lo.
Kuku manusia akan selalu bertambah sejalan dengan kelancaran sirkulasi darah dan ketersediaan keratin.
Kuku Tumbuh Lebih Cepat di Musim Panas
Seperti Bobo sebutkan, ada beberapa faktor yang memengaruhi pertumbuhan kuku. Salah satunya musim.
Ternyata, pernyataan tentang kuku bisa tumbuh lebih cepat di musim panas itu benar. Kenapa bisa begitu?
Baca Juga: Apa Nama Bagian Melengkung di Dasar Kuku? Ini Anatomi dan Fakta Unik Kuku Manusia