Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu ada berita menarik dari dunia arkeologi internasional?
Beberapa tahun belakangan ini, ilmuwan di Inggris menemukan spesies dinosaurus yang belum pernah ditemukan sebelumnya.
Ditemukan dalam bentuk fosil, penemuan baru ini melengkapi seluruh penemuan fosil dinosaurus yang sudah tercatat.
Oleh karena itu, ilmuwan Inggris mengklaim ini menjadi penemuan terlengkap atau paling utuh dalam 100 tahun terakhir.
Kira-kira apa nama spesies dinosaurus yang baru ditemukan ini, ya?
Yuk, cari tahu!
Spesies Dinosaurus Terbaru
Bersumber dari Kompas.com, spesies dinosaurus tersebut ditemukan di tebing Compton Bay di Isle of Wight, Inggris pada 2013. Spesies ini diperkirakan berusia 125 juta tahun, saat pertama kali ditemukan oleh kolektor fosil, Nick Chase.
Seorang pensiunan dokter umum dan mahasiswa Ph.D. University of Portsmouth, Jeremy Lockwood yang membantu penggalian dinosaurus tersebut.
Ada sekitar 149 tulang yang berbeda membentuk sebuah kerangka baru.
Baca Juga: Hewan Raksasa yang Sudah Punah, Apa Saja Fakta Menarik dari Dinosaurus?
Dokter Lockwood memberi nama dinosaurus tersebut Comptonatus chasei sebagai penghormatan kepada Nick.