Jadi Rangkaian Perayaan Hari Anak Nasional, Ini Keseruan Festival Ekspresi Anak 2024

By Sarah Nafisah, Kamis, 18 Juli 2024 | 16:30 WIB
Serunya Festival Ekspresi Anak 2024. (Bobo/Sarah Nafisah)

Festival Ekspresi Anak 2024 diawali dengan peserta berjalan bersama dengan diiringi parade. Ada marching band, ondel-ondel, dan juga cosplay.

Parade ini berakhir saat seluruh peserta sudah sampai di tempat berlangsungnya acara.

Penampilan Teman-Teman dari Papua

Lagu (Bobo/Sarah Nafisah)

Turut memeriahkan acara hari ini, teman-teman kita dari Papua mempersembahkan sebuah lagu berjudul "Aku Papua".

Penyerahan Suara Anak Indonesia

Penyerahan Suara Anak Indonesia (Bobo/Sarah Nafisah)

Salah satu inti dari rangkaian Festival Ekspresi Anak 2024 adalah penyerahan Suara Anak Indonesia.

Suara Anak Indonesia yang dihasilkan melalui Lokakarya Forum Anak Nasional ini diserahkan pada Ibu OASE.

OASE adalah Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju.

Nantinya Suara Anak Indonesia ini akan dibacakan di perayaan Hari Anak Nasional 2024 yang digelar di Papua.

Baca Juga: Terbit Hari Ini, Cari Tahu Meriahnya Perayaan Hari Anak di Majalah Bobo Edisi 16, yuk!