Sering Mengerubungi Makanan dan Minuman, Ini 5 Cara Usir Semut dari Dapur

By Amirul Nisa, Minggu, 21 Juli 2024 | 12:00 WIB
Semut di dalam rumah yang perlu diusir. (Amit Talwar/Unsplash)

Bobo.id - Semut adalah salah satu serangga yang bisa dengan mudah ditemukan di rumah terlebih di dapur.

Dapur merupakan tempat kita menemukan beragam jenis bahan makanan yang juga disukai semut.

Bahkan semut yang berkeliaran bisa dengan mudah menyerang makanan atau minuman yang baru kita letakkan beberapa saat saja, lo.

Tentunya semut menjadi hewan yang mengganggu dan perlu untuk kita usir dari dapur.

Berikut akan dijelaskan beberapa cara yang bisa teman-teman lakukan untuk mengusir semut.

1. Menggunakan Cuka Putih

Cuka putih adalah salah satu bahan alami yang bisa bekerja dengan baik untuk mengusir semut.

Bau menyengat dari cuka dapat mengganggu jejak aroma yang digunakan semut untuk mencari makanan, sehingga membuat semut kebingungan dan akhirnya menjauh.

Untuk menggunakannya, teman-teman bisa mencampurkan cuka putih dengan air dalam perbandingan 1:1.

Kemudian, masukan campuran tersebut ke dalam botol semprot dan semprotkan campuran cuka dan air pada area yang sering dilewati semut, seperti celah dinding, lantai, dan meja dapur.

Lakukan cara ini beberapa kali hingga para semut menghilang dari lingkungan dapur.

Baca Juga: Mengapa Semut Suka Berkerumun di Sekitar Makanan Manis? Ini Alasannya