Berapa Lama Kucing Bisa Ditinggal Sendiri di Rumah? Ini Penjelasannya

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 28 Juli 2024 | 08:00 WIB
Lama waktu kucing bisa ditinggal sendirian di rumah. (Cong H/pexels)

Bobo.id - Kucing jadi salah satu hewan peliharaan yang menggemaskan. Apa teman-teman punya kucing di rumah?

Yap, kucing memang banyak dipelihara karena mereka selalu menampilkan tingkah lucu, bahkan yang tak terduga.

Ketika memiliki kucing di rumah, itu artinya, kita juga harus memelihara dan merawatnya dengan baik, teman-teman.

Misalnya, memberinya tempat yang bersih, makan dan minum yang cukup, hingga meluangkan waktu untuk bermain.

Sayangnya, hal itu tak selalu bisa kita lakukan setiap hari. Sebab, ada kalanya kita pergi dan meninggalkan kucing.

Kalau kita bepergian bersama satu keluarga, ini artinya, tidak akan ada yang menjaga kucing di rumah, nih. Huhu.

Tenang saja, kucing adalah hewan yang mandiri, kok. Namun, kita tak boleh meninggalkan kucing terlalu lama.

Wah, memangnya berapa lama kucing peliharaan bisa ditinggal sendirian di rumah, Bo? Simak informasi ini, yuk!

Berapa Lama Kucing Bisa Ditinggal Sendiri?

Jika ingin meninggalkan kucing untuk waktu singkat, seperti sekolah, sebenarnya ini tidak jadi masalah, lo.

Rata-rata kucing dewasa akan baik-baik saja jika ditinggal untuk beraktivitas di luar rumah dalam waktu singkat.

Baca Juga: Mengapa Kucing Sphynx Tidak Memiliki Bulu? Ternyata Ini Alasannya