Kondisi Geografis Wilayah Indonesia Secara Umum, Materi Kelas 5 SD

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 30 Juli 2024 | 09:30 WIB
Kondisi geografis wilayah Indonesia secara umum. (pxfuel)

Bobo.id - Pada materi tematik kelas 5 SD tema 1, kita akan belajar tentang kondisi geografis wilayah Indonesia.

Kondisi geografis adalah keadaan suatu wilayah yang dilihat atau berkaitan dengan aspek geografisnya. Apa saja?

Nah, aspek geografis ini dapat meliputi letak, luas wilayah, lokasi geografis, posisi koordinat, dan kondisi alam.

Perlu diketahui, setiap wilayah yang ada di dunia memiliki kondisi geografis yang khas. Begitu pula dengan Indonesia.

Hingga kini, Indonesia memiliki kondisi geografis yang strategis dan menguntungkan karena letak geografisnya.

Letak geografis Indonesia menimbulkan keberagaman jenis hewan, tumbuhan, hingga sumber daya alam lainnya.

Kondisi Geografis Wilayah Indonesia

Sebelumnya, kita telah belajar tentang kondisi geografis dari beberapa pulau besar yang ada di negara Indonesia.

Kali ini, di halaman 35, kita diminta membuat kesimpulan kondisi geografis wilayah Indonesia secara umum.

Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!

Jawaban:

Kali ini, kita akan membahas kondisi geografis wilayah Indonesia dari letak geografis, astronomi, geologis, dan iklimnya.

Baca Juga: Kondisi Geografis Pulau Bali dan Nusa Tenggara, Materi Kelas 5 SD