5 Cara Mudah Menjaga Seprai Agar Tidak Mudah Bergeser dan Tetap Rapi

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 14 Agustus 2024 | 15:30 WIB
Cara menjaga seprai agar tetap rapi dan tidak bergeser. (freepik)

Seprai yang pas akan lebih kencang dan tidak mudah tergeser sehingga kita tak perlu merapikan seprai tiap pagi.

2. Gunakan Pengunci atau Klip Seprai

Pengunci seprai atau klip seprai adalah alat kecil yang sangat berguna untuk menjaga seprai tetap rapi, teman-teman.

Untuk menggunakan alat ini, teman-teman hanya perlu menjepitkan klip di sudut seprai yang terhubung ke kasur.

Nah, untuk seprai yang lebar, coba tambahkan klip di bagian tengah untuk memastikan tak ada bagian yang bergeser.

Dengan klip atau penguci seprai, kita bisa tidur dengan nyaman tanpa khawatir seprai bergeser atau lepas saat kita tidur.

3. Memilih Bahan Seprai yang Tepat

O iya, bahan seprai ternyata memainkan peran penting dalam seberapa baik seprai tetap rapi dan tetap di tempatnya.

Sebab, ada beberapa bahan seprai yang memang mudah tergelincir atau bergeser dibandingkan yang lain.

Saat akan membeli seprai, teman-teman bisa memilih bahan-bahan seperti katun, linen, hingga bahan microfiber.

Ketiga bahan itu diketahui memiliki tekstur dengan daya cengkeram baik pada kasur sehingga tak mudah geser.

Baca Juga: Tips Mudah Hilangkan Bau Pesing Urine Kucing pada Kain Seprai