Bobo.id - Manusia adalah satu-satunya makhluk hidup yang memiliki akal budi dan adab sopan santun untuk berinteraksi dengan orang lain.
Namun, pernahkah kamu mengetahui ada hewan yang bersikap sopan?
Hewan memang dapat dilatih untuk berperilaku baik supaya tidak liar dan merusak, terutama hewan peliharaan.
Namun, ada juga hewan-hewan liar yang secara alami bertingkah hati-hati, sehingga dianggap santun, lo.
Kali ini, Bobo akan mengajak teman-teman untuk mencari tahu contoh hewan-hewan sopan dari artikel ini.
Yuk, simak bersama!
1. Kungkang
Siapa yang pernah melihat kungkang atau sloth?
Bersumber dari National Geographic Kids, kungkang berasal dari hutan tropis Amerika Tengah dan Selatan.
Panjang tubuhnya mencapai 0,8 meter dengan berat sekitar 3,6 sampai 7,7 kilogram, dengan seluruh tubuhnya dipenuhi bulu lebat, mirip monyet.
Fakta unik paling utama dari kungkang adalah gerakannya yang lambat, tenang, dan bersahaja.
Baca Juga: Bagaimana Belut Listrik Manfaatkan Energi Listrik di Tubuhnya?