Ini saatnya kita menggunakan kantong teh bekas, yang berfungsi untuk penghilang bau tidak sedap di sepatu, lemari, atau kulkas.
Caranya, letakkan kantong teh bekas di area yang diinginkan.
2. Pupuk Tanaman
Kantong teh bekas bisa ditambahkan ke kompos atau langsung ditanam ke dalam tanah sebagai pupuk alami.
Teh mengandung nutrisi yang baik untuk pertumbuhan tanaman.
Jika ingin menggunakan kantong teh secara keseluruhan, keringkan kantong teh bekas terlebih dahulu untuk mencegah jamur sebelum menambahkannya ke tanah atau kompos.
Selanjutnya, potong tali atau staples sebelum memasukkannya ke dalam kompos. Aduk atau campur teh bekas dengan tanah atau kompos.
3. Pembersih Alami
Kantong teh bekas dapat digunakan untuk membersihkan permukaan kaca, cermin, atau peralatan dapur.
Sifat asam dalam teh membantu menghilangkan noda dan memberikan kilau alami.
Teman-teman bisa memanfaatkan kantong teh bekas sebagai pembersih dengan menggosokkannya langsung ke permukaan kaca, cermin, dan benda berdebu.
Baca Juga: 5 Tips Memilah Pakaian Sebelum Dicuci untuk Menghindari Kerusakan Kain