Bobo.id - Siapa yang sudah menantikan Edisi Koleksi Oki & Nirmala?
Akhirnya Edisi koleksi Oki & Nirmala telah resmi diluncurkan pada Minggu (25/8/2024) di Bobo Funfair 2024 yang diadakan di AEON MALL Tanjung Barat.
Peluncuran ini menandai perjalanan karakter Oki dan Nirmala yang telah menemani kita semua, anak-anak Indonesia selama lebih dari 50 tahun.
Premium Package Oki & Nirmala
Edisi Koleksi Oki & Nirmala menghadirkan cerita eksklusif dan juga cerita-cerita klasik dari Oki dan Nirmala.
Namun, tak hanya itu saja, teman-teman. Edisi Koleksi Oki & Nirmala kali ini hadir dengan paket istimewa yang disebut "Premium Package Oki & Nirmala".
Nah, apa saja isi paket istimewa ini?
Selain Edisi Koleksi Oki & Nirmala, ada pula produk merchandise kolaborasi, seperti parfum Nevernot edisi Nirmala, kuteks Birth Beyond Edisi Oki & Nirmala, stiker Negeri Dongeng, dan Surat dari Negeri Dongeng.
Premium package edisi Oki dan Nirmala ini adalah bagian dari rangkaian promosi untuk peluncuran film live action "Oki & Nirmala" yang dibintangi oleh Kak Tissa Biani.
Yap! Di film Oki & Nirmala, nantinya Kak Tissa Biani akan berperan sebagai Nirmala.
Hihi .... Siapa yang sudah tidak sabar ingin menonton film Oki & Nirmala?
Baca Juga: Tunjukkan Kemampuan Terbaik, Ini Dia Pemenang Lomba Menari di Bobo Funfair 2024