Bobo.id - Apa saja contoh kalimat persuasif untuk poster?
Pada buku Bahasa Indonesia 'Lihat Sekitar' untuk SD Kelas IV halaman 84, teman-teman akan menemukan poster 'Mari cintai dan pelajari tarian Nusantara'.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, poster adalah plakat yang dipasang di tempat umum (berupa pengumuman atau iklan).
Bersumber dari gramedia.com, pengertian poster adalah suatu pengumuman ataupun iklan dalam bentuk gambar ataupun tulisan.
Poster berisi imbauan atau ajakan untuk melakukan sesuatu.
Nah, kalimat yang bertujuan untuk mengimbau atau mengajak pembaca untuk melakukan sesuatu disebut kalimat persuasif.
Pada pelajaran Bahasa Indonesia kelas 4 SD Kurikulum Merdeka, kita akan belajar menyebutkan contoh kalimat persuasif dalam poster.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Contoh Kalimat Persuasif untuk Poster
Kalimat persuasif adalah kalimat yang dibuat untuk mengajak, membujuk, dan meyakinkan orang lain.
1. Poster Kebersihan
Berikut ini contoh kalimat persuasif untuk poster menjaga kebersihan.
- Mari jaga kebersihan untuk kenyamanan bersama.
Baca Juga: Contoh Perubahan Wujud Benda Cair, Materi IPAS Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka