Contoh Norma, Hak, dan Kewajiban di Sekolah, Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka

By Fransiska Viola Gina, Senin, 2 September 2024 | 11:00 WIB
Contoh norma, hak, dan kewajiban di sekolah. (@watcartoon via Canva)

Bobo.id - Pada materi Pendidikan Pancasila Kurikulum Merdeka kelas 5 SD, kita akan belajar tentang jenis-jenis norma.

Dalam kehidupan bermasyarakat, norma sangat diperlukan untuk mewujudkan kerukunan dan ketertiban. Apa itu?

Perlu diketahui, norma adalah ketentuan atau aturan yang mengikat dan digunakan sebagai kendali tingkah laku.

Jika norma diterapkan, kehidupan masyarakat bisa tertib. Sebaliknya, jika tidak, maka konflik pun bisa terjadi.

O iya, norma ini tidak berdiri sendiri, lo. Di kehidupan masyarakat, norma juga berkaitan dengan hak dan kewajiban.

Norma, Hak, dan Kewajiban di Sekolah

Di buku Pendidikan Pancasila halaman 46, kita diminta mengisi tabel contoh norma, hak, dan kewajiban di sekolah.

Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!

1. Norma Agama

Norma agama adalah aturan yang bersifat mutlak. Ini artinya, norma agama tidak bisa ditawar atau diubah aturannya.

Sebab, norma agama memang bersumber atau didasarkan langsung pada Tuhan yang Maha Esa, teman-teman.

Tiap agama memiliki ketentuan atau norma masing-masing. Norma ini berlaku bagi orang yang meyakini agama itu.

Di lingkungan sekolah, kita juga memiliki hak dan kewajiban yang berkaitan dengan norma agama, yakni:

Baca Juga: Contoh Norma, Hak, dan Kewajiban di Rumah, Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka