Mengapa Segala Sesuatu di Ruang Angkasa Selalu Bergerak? Ini Penjelasannya

By Fransiska Viola Gina, Senin, 2 September 2024 | 18:30 WIB
Alasan segala sesuatu di ruang angkasa selalu bergerak. (freepik/tartila)

Bobo.id - Selain Bumi, ada banyak sekali objek di ruang angkasa. Baik itu planet, asteroid, bintang, bulan, dan lainnya.

Kita ambil contoh planet Bumi. Di Bumi, kita mengalami siang dan malam. Hal ini terjadi karena Bumi berputar!

Sebagai objek antariksa, Bumi berputar pada porosnya dan bergerak mengelilingi pusat tata surya, Matahari.

Ternyata tak hanya Bumi yang bergerak. Planet-planet lain bergerak, asteroid bergerak, bahkan galaksi juga.

Yap, sejak terjadinya Big Bang, segala sesuatu di alam semesta terus bergerak. Kenapa begitu? Cari tahu, yuk!

Bermula dari Terbentuknya Awal Semesta

Tahukah teman-teman? Tidak ada yang diam di alam semesta kita ini. Yap, semua objek antariksa itu bergerak.

Misalnya, Bumi mengitari Matahari, lalu Matahari mengitari galaksi, dan bahkan galaksi juga terus bergerak tanpa henti.

Ternyata, bergeraknya benda ruang angkasa bermuara pada bagaimana alam semesta dan objek di dalamnya terbentuk.

Bersumber dari Live Science, para ilmuwan berpendapat kalau alam semesta itu bermula dari Big Bang. Apa itu?

Big Bang adalah teori ledakan besar yang terjadi 13,8 miliar tahun lalu yang membentuk alam semesta.

Baca Juga: Mana yang Lahir Lebih Dulu, Bintang atau Galaksi? Ini Penjelasannya