Berleher Panjang, Bagaimana Cara Flamingo Mencari Makan? Ini Faktanya

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 4 September 2024 | 15:00 WIB
Cara flamingo mencari makan. (Pexels/zoonsnow)

Bersumber dari Kompas.com, flamingo juga memiliki cara unik untuk mengambil makanan dari air. Apa itu?

Mereka akan memasukkan kepalanya ke dalam air dan memutar lehernya hingga paruhnya menghadap ke bawah.

Kemudian, mereka akan mulai menyaring air untuk mendapatkan makanannya. Hap, langsung dimakan, deh.

Leher panjang ini membuatnya bisa menjelajahi area luas dan mencari makanan yang tersembunyi di dasar air.

Menyaring Makanan dengan Teknik "Filter Feeding"

Tahukah teman-teman? Flamingo merupakan burung yang dikenal sebagai filter feeder atau pemakan saring.

Ini artinya, mereka mencari makanannya dengan cara menyaring makanan dari air yang ada di sekitarnya.

Nah, ketika flamingo memasukkan paruhnya ke dalam air, mereka tidak hanya meminum airnya, lo.

Yap, mereka juga akan mencari makanan kecil yang terkandung di dalam air tersebut, teman-teman.

Paruh flamingo yang memiliki lamella memungkinkan mereka untuk menyaring makanan dengan sangat baik.

Mereka memasukkan kepala ke air, membuka paruh, dan menggunakan lidah untuk mulai minum. 

Baca Juga: Tak Hanya Lumba-Lumba Sungai Amazon, Inilah Hewan-Hewan yang Juga Bertubuh Pink