Emas Terbanyak Diraih Jatim, Ini Para Juara Olimpiade Sains Nasional 2024

By Amirul Nisa, Selasa, 3 September 2024 | 19:30 WIB
Pemberian medali pada para pemenang dalam Olimpiade Sains Nasional 2024. (Capture Youtube Pusat Prestasi Nasional)

Selain itu, DKI Jakarta hanya membawa 25 medali perak, dan 23 medali perunggu.

Lalu diurutan ketiga ada Jawa Barat, yang membawa pulang 43 medali terdiri dari 12 medali perak dan 22 medali perunggu.

Pada hari terakhir OSN 2024 ini, Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek), yaitu Pak Anindito Aditomo hadir dan menyampaikan ucapan selamat.

Pak Anindito memberikan ucapan selamat dan penyemangat pada para pemenang yang membawa pulang medali.

Ia berharap, teman-teman yang jadi pemenang bisa menjadi inspirasi bagi banyak anak lain untuk semakin tertarik belajar sains dan teknologi.

Bukan hanya pada para pemenang, Pak Anindioto juga tetap menyemangati teman-teman peserta lainnya, lo.

Walau tidak mendapat juara, Pak Anindito barharap agar teman-teman tidak terlalu kecewa dan tetap berusaha untuk menggapai cita-cita.

Bobo juga menyampaikan selamat pada semua juara Olimpiade Sains Nasional 2024 yang telah berjuang mendapatkan medali. Selamat teman-teman! 

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.