Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Sarang Lebah di Hutan #MendongenguntukCerdas

By Grace Eirin, Kamis, 12 September 2024 | 20:00 WIB
Ada lebah raksasa di Hutan Negeri Dongeng! Siapa yang memanggilnya? (Youtube Majalah Bobo)

Bobo.id - Di Hutan Negeri Dongeng, banyak makhluk hidup yang ukurannya tidak seperti hewan dan tumbuhan di sekitar kita. 

Ada tumbuhan, jamur bahkan serangga raksasa. 

Serangga raksasa tidak jahat atau usil, namun mereka bisa melawan ketika diganggu manusia. 

Oki dan teman-teman kurcacinya pernah mengalami pengalaman dikejar serangga raksasa, lo. Sudah pasti karena ada yang memulai lebih dahulu. 

Bagaimana kisahnya? 

Yuk, simak dari artikel ini!

----

Sarang Lebah di Hutan

Cerita oleh: Dok. Majalah Bobo

Pada suatu hari, Oki dan Felip sedang berjalan-jalan di Hutan Negeri Dongeng. Mereka berdua membawa galon untuk menyimpan getah maple. 

"Pak Dobleh pasti senang, nih, kalau mendapatkan banyak getah maple!" ujar Oki. 

Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Pipiyot Menghilang