Ada Cat Kuku Spesial Edisi Oki dan Nirmala, Seperti Apa Warnanya?

By Fransiska Viola Gina, Senin, 16 September 2024 | 14:00 WIB
Produk kolaborasi Majalah Bobo dan Birth Beyond: Kuteks yang aman untuk anak. (Bobo.id/RM)

Tiap warna yang dihadirkan dipilih agar bisa menginspirasi kita untuk berkreasi dan berimajinasi dengan menyenangkan.

Birth Beyond dan Majalah Bobo ingin mengenalkan konsep belajar lewat permainan yang melibatkan kreativitas.

Ini artinya, selain bisa bikin kuku kita jadi cantik, nail polish ini juga bisa bikin kita belajar tentang seni dan ekspresi!

Cat Kuku yang Aman untuk Anak

Peel off nail polish ini merupakan cat kuku yang aman untuk anak, cepat kering, tidak berbau, dan mudah digunakan.

O iya, cat kuku ini juga mudah dilepas, lo. Untuk melepasnya, kita tidak memerlukan alkohol pembersih.

Bahan dasar cat kuku ini adalah air, teman-teman. Selain air, bahan-bahan yang dipilih dipastikan aman untuk anak-anak.

Di samping itu, cat kuku ini juga dirancang khusus untuk melindungi jaringan kuku dan kutikula kita yang masih rentan.

Siapa nih di antara teman-teman yang tidak sabar ingin berkreasi dengan BiBi peel off nail polish edisi spesial ini?

Kalau iya, teman-teman bisa mendapatkan nail polish spesial ini lewat premium package edisi koleksi Oki Nirmala, ya.

Majalah Edisi Koleksi Oki & Nirmala

Baca Juga: Selalu Jadi Andalan, Apa Keistimewaan Tongkat Ajaib Nirmala? Ini Faktanya