Maka urutan jumlah buku pada rak yang ditata Ali yaitu 5, 9, 13, dan seterusnya hingga rak kelima.
Nah, untuk mencari jumlah buku pada rak kelima, kita juga harus mencari jumlah buku pada rak keempat. Caranya sebagai berikut.
- Rak ke-1 = 5
- Rak ke-2 = 9 (5 + 4)
- Rak ke-3 = 13 (9 + 4)
- Rak ke-4 = x
- Rak ke-5 = y
Jumlah buku pada rak ke-4 yaitu x = 13 + 4 = 17
Jumlah buku pada rak ke-5 yaitu y = x + 4 = 17 + 4 = 21
Baca Juga: Pengaruh Gaya Magnet terhadap Benda, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
7.) Di suatu gedung pertemuan terdapat 10 baris kursi, pada baris paling depan terdapat 20 kursi, sedangkan pada baris kedua terdapat 23 kursi, baris ketiga terdapat 26 kursi, demikian seterusnya sehingga mempunyai pola tertentu. Tentukan :
a. Banyak kursi pada baris kelima
b. Banyak kursi pada baris ketujuh
Jawaban:
Urutan jumlah baris kursi yaitu 20, 23, 23, seterusnya hingga baris ke-10.
a. Banyak kursi pada baris ke-5 yaitu jumlah kursi baris ke-3 dijumlah dengan 6, karena setiap baris akan bertambah 3 kursi.