18 September adalah Hari Bambu Sedunia, Kenapa Ada Peringatan Itu?

By Grace Eirin, Rabu, 18 September 2024 | 15:30 WIB
18 September diperingati sebagai Hari Bambu Sedunia. (JV Gardens/pexels)

Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu ada hari peringatan apa pada tanggal 18 September? 

Bersumber dari nationaldaycalendar.com, tanggal 18 September diperingati sebagai Hari Bambu Sedunia atau World Bamboo Day

Selain itu, hari ini juga merupakan Hari Pemantauan Air Sedunia yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran publik terhadap pemantauan air dan mengakui pentingnya melindungi sumber daya air dunia. 

Nah, di artikel ini, Bobo akan mengajakmu mencari tahu kenapa harus ada peringatan Hari Bambu Sedunia? 

Yuk, simak fakta menariknya!

Tujuan Hari Bambu Sedunia

Hari Bambu Sedunia bertujuan untuk meningkatkan kesadaran setiap orang di dunia tentang tanaman yang berperan penting bagi ekosistem. 

Bambu merupakan jenis rumput raksasa yang keras dan berongga. 

Sebagai tanaman darat, bambu termasuk jenis tanaman yang tumbuh paling cepat, yaitu sekitar 36 inci dalam waktu 24 jam. 

Tumbuhan yang bisa megalahkan kecepatan pertumbuhan bambu yaitu rumput laut raksasa. 

Kita mengenal bambu sebagai makanan utama panda. Uniknya, meski tubuhnya termasuk raksasa, panda hampir tidak pernah makan apapun kecuali bambu dan dedaunan. 

Baca Juga: Tidak Selalu Terbuat dari Kayu, Apa Saja Fakta Menarik tentang Kertas?

Meski begitu, terkadang mereka memakan tumbuhan lain, ikan, atau mamalia kecil. Namun, bambu merupakan 99% makanan mereka. 

Ketika memakan bambu, panda dapat menghabiskan sekitar 12 jam sehari untuk melakukannya.

Fakta Tanaman Bambu

Nah, untuk merayakan Hari Bambu Sedunia, kita akan mengenal beragam fakta menarik tentang tanaman bambu. 

1. Bambu bukan pohon, melainkan rumput raksasa dengan akar yang dangkal. 

2. Bambu dapat mendinginkan lingkungan sekitarnya, bahkan hingga 8 derajat di musim panas. 

3. Bambu menghasilkan bunga dan biji setiap 100 tahun atau lebih. 

4. Bambu dapat dijadikan masakan dan dikonsumsi oleh masyarakat Asia. 

5. Ada lebih dari 1.500 spesies bambu di seluruh dunia. 

6. Panda makan sekitar 42 spesies dari 1.500 spesies tanaman bambu. 

7. Sekitar 400 spesies bambu tumbuh di Australia. 

Baca Juga: Pelindung Ikan dan Kerang, Ini 5 Fakta Menarik dari Pohon Mangrove yang Tumbuh di Pesisir

8. Sebagian besar bambu dapat hidup dalam kekeringan dan kekurangan air. 

9. Tanaman bambu bisa membantu mencegah erosi tanah. 

10. Secara alami, bambu bersifat antibakteri dan antijamur. 

11. Daun bambu bisa diolah menjadi teh yang lezat. 

12. Thomas Alfa Edison menggunakan filamen bambu berkarbonasi dalam bola lampu pertamanya yang berhasil!

13. Bambu bisa tumbuh di seluruh dunia, termasuk di negara yang sangat dingin dan sangat panas. 

14. Semua benua memiliki spesies bambu asli, kecuali Eropa dan Antarktika. 

15. Ular tidak suka bambu, karena terkadang menghasilkan suara yang berisik ketika ditiup angin. 

(Editor: Heni Widiastuti)

----

Kuis!

Apa saja peringatan yang dirayakan pada 18 September?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.