3. Badak Hitam
Badak Hitam adalah spesies badak yang hidup di Afrika, tepatnya di wilayah sub-Sahara.
Meski populasinya lebih besar dibandingkan badak Jawa dan Sumatra, badak hitam tetap dianggap terancam punah.
Pada awal abad ke-20, jumlah badak hitam mencapai ratusan ribu ekor, tetapi saat ini populasinya hanya sekitar 5.000 ekor.
Ancaman terbesar bagi badak hitam adalah perburuan liar untuk tanduknya. Seperti halnya spesies badak lainnya, tanduk badak hitam sangat dicari karena dianggap memiliki nilai tinggi di pasar obat tradisional dan sebagai simbol status di beberapa budaya.
4. Badak Putih
Badak Putih terdiri dari dua sub-spesies, yaitu Badak Putih Utara dan Badak Putih Selatan.
Badak Putih Utara hampir punah, dengan hanya dua ekor yang masih hidup dan keduanya adalah betina.
Sementara itu, Badak Putih Selatan masih memiliki populasi lebih dari 18.000 ekor, menjadikannya spesies badak yang paling banyak jumlahnya.
5. Badak India
Badak India atau badak bercula satu yang hidup di wilayah Nepal dan India bagian utara.
Baca Juga: Vaquita, Spesies Lumba-Lumba Paling Langka di Dunia, Apa Keunikannya?