Pembahasan Soal Latihan Hal 61 No 1-2, Matematika Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka

By Grace Eirin, Kamis, 26 September 2024 | 14:00 WIB
Belajar mengerjakan soal Latihan halaman 61 nomor 1 dan 2, dalam buku matematika kelas 6 SD Kurikulum Merdeka. (freepik)

Bobo.id - Bagaimana cara menjawab soal 'Latihan' pada buku Matematika Belajar Bersama Temanmu Matematika untuk Sekolah Dasar Kelas VI Volume 1 halaman 61 nomor 1 dan 2? 

Beberapa waktu lalu, teman-teman sudah belajar mengenai operasi hitung bilangan pecahan

Bilangan pecahan juga dapat mengalami operasi hitung seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian, hingga pembagian. 

Lalu, apa itu bilangan desimal? Bilangan desimal yaitu bilangan pecahan yang nilai penyebutnya 10, 100, 1000, dan seterusnya yang ditulis dengan menggunakan koma. 

Kali ini, kita akan belajar mencari cara menghitung penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian bilangan pecahan dan bilangan desimal. 

Perlu diperhatikan, jika ada soal pembagian bilangan pecahan, maka teman-teman harus mengubahnya menjadi operasi perkalian terlebih dahulu. 

Bilangan pembagi harus dibalik posisinya ketika sudah diubah menjadi operasi perkalian.

Dengan begitu, operasi hitung campuran bisa dikerjakan dengan mudah.

Pada pelajaran Matematika kelas 6 SD Kurikulum Merdeka, kita akan belajar menjawab soal Latihan halaman 61.

Yuk, temukan kunci jawaban serta pembahasan soal tersebut dari artikel berikut!

Pembahasan Soal Latihan Halaman 61

1.) Ayo hitung jumlah, selisih, hasil kali dan hasil bagi bilangan desimal berikut. Untuk hasil bagi, gunakan bilangan di sebelah kiri sebagai bilangan yang dibagi dan bilangan sebelah kanan sebagai pembagi dan bulatkan hasilnya sampai satu tempat desimal!

Baca Juga: Pembahasan Soal Latihan Halaman 60, Matematika Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka