Kemudian, kembali ke dalam obrolan dan pilih chat yang ingin dibersihkan. Ketuk nama kontak di bagian atas, buka informasi chat.
Pilih 'Media, Tautan, dan Dokumen', supaya teman-teman bisa melihat semua media yang dikirim dan diterima.
Pilihlah media yang ingin dihapus dan tekan ikon tempat sampah.
3. Bersihkan Penyimpanan
Langkah selanjutnya, masuk lagi ke menu pengaturan WhatsApp. Pilih opsi "Penyimpanan dan Data", kemudian pilih "Kelola Penyimpanan".
Pada opsi ini, teman-teman bisa melihat berapa banyak ruang yang digunakan oleh WhatsApp.
Kemudian, kembali ke halaman utama chat.
Tekan dan tahan obrolan yang ingin dihapus, lalu pilih ikon tempat sampah untuk menghapus obrolan tersebut.
4. Matikan Pengunduhan Otomatis
Untuk mengendalikan ukuran media yang masuk dan tersimpan di dalam ponsel, kita bisa mematikan pengunduhan otomatis.
Lakukan cara berikut.
Baca Juga: Bisa Dilakukan Sendiri, Ini Cara Mudah Mengatasi Ponsel Tiba-Tiba Lemot