Kuda Nil Mengeluarkan Cairan Warna Kemerahan dari Kulitnya, Apa Itu?

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 5 Oktober 2024 | 13:00 WIB
Kuda nil tidak bisa berkeringat. (Pixabay)

Teman-teman tentu tahu, selain di kebun binatang, kuda nil itu hidup di alam liar dengan kondisi yang cukup keras.

Ada beragam hal yang bikin kulitnya tergores, seperti gesekan dengan ranting hingga luka yang diperoleh saat berkelahi.

Namun, kita tak perlu khawatir, sebab hewan yang satu ini memiliki mekanisme perlindungan kulit yang baik.

Selain melindungi dari sinar Matahari, pigmen merah pada "keringat darah" bisa melawan berbagai penyakit, lo.

Diketahui bahwa pigmen merah punya aktivitas antibiotik yang menghambat bakteri patogen di kulitnya, teman-teman.

Hal ini tentu saja bisa memberikan proteksi atau perlindungan yang aman bagi kuda nil untuk hidup di habitatnya.

Fakta Unik Kuda Nil Lainnya

Selain memproduksi "keringat darah" di tubuhnya, kuda nil memiliki beberapa fakta menarik lainnya, yakni:

- Kuda nil bisa membuka mulutnya hingga 1,2 meter.

- Kuda nil tidak bisa berenang.

- Kuda nil makan hingga 60 pon makanan dalam sehari.

Baca Juga: Viral di Media Sosial, Inilah Fakta Kudanil yang Perlu Kamu Tahu