Belajar 4 Teknik Servis pada Permainan Bola Voli, Materi Penjaskes

By Amirul Nisa, Senin, 14 Oktober 2024 | 09:30 WIB
Ada empat cara yang bisa dilakukan untuk melakukan servis pada permainan bola voli. (Pavel Danilyuk/pexels)

Posisi tubuh harus tegak dengan pandangan mata fokus pada arah datangnya bola.

Sedangkan kaki kiri dilangkahkan ke depan bersamaan dengan salah satu tangan memegang bola.

Kemudian, bola dilemparkan ke atas dan dipukul dengan menggunakan jari tangan dalam posisi rapat.

Pastikan bola dipukul dengan sekuat tenaga agar bisa mencapai area lawan dan permainan bisa dimulai.

Setelah memukul bola, pemain yang melakukan servis harus mengembalikan posisi tubuh kembali siap untuk mulai bermain.

2. Servis Bawah

Servis bawah dilakukan dengan membentuk posisi kaki kiri di depan dan kaki kanan di belakang.

Sedangkan bola dipegang oleh tangan kiri untuk kemudian melambungkan bola setinggi bahu.

Nah, pada saat bersamaan lengan kanan diayunkan dari belakang untuk memukul bola.

Kenakan bola tepat pada tangan dengan telapak tangan menghadap ke bola dalam kondisi mengepal.

Selah bola dipukul, pemain bisa meneruskan dengan melangkahkan kaki kanan ke depan.

3. Servis Melompat

Jenis servis lainnya adalah servis melompat yang tentu dilakukan dengan cara melompat.

Baca Juga: Variasi Kuda-Kuda dengan Kombinasi Pukulan, Materi PJOK Kelas 6 SD