Apa Hubungan antara Musyawarah dan Persatuan Bangsa? Materi Kelas 6 SD

By Fransiska Viola Gina, Senin, 21 Oktober 2024 | 08:00 WIB
Hubungan antara musyawarah dan persatuan bangsa. (freepik/rawpixel-com)

Musyawarah adalah proses pengambilan keputusan bersama melalui diskusi yang melibatkan semua pihak terkait.

Sementara itu, persatuan bangsa adalah kondisi ketika seluruh komponen bangsa bersatu mencapai tujuan bersama.

Perlu diketahui, hubungan antara musyawarah dan persatuan bangsa itu bisa dijelaskan dalam beberapa poin, yakni:

1. Musyawarah sebagai Landasan Persatuan

Sebagai informasi, musyawarah ini bisa menjadi dasar yang kokoh bagi terwujudnya persatuan bangsa Indonesia.

Sebab, melalui musyawarah, perbedaan pendapat dan kepentingan dapat diselesaikan secara damai dan demokratis.

Dengan begitu, tercipta suasana yang kondusif bagi tumbuhnya rasa persatuan dan kesatuan antar komponen bangsa.

2. Persatuan Memperkuat Hasil Musyawarah

Tak hanya itu, ternyata persatuan bangsa juga bisa memperkuat hasil-hasil yang dicapai melalui suatu musyawarah.

Ketika seluruh komponen bangsa bersatu padu dalam melaksanakan keputusan bersama, akan lebih mudah mencapai tujuan.

Dengan adanya persatuan, proses musyawarah dengan pendapat yang berbeda-beda juga bisa berjalan lancar.

Sebab, dalam musyawarah berlaku prinsip bahwa semua peserta memiliki kedudukan yang sama dan bisa berpendapat.

Sebaliknya, jika tidak ada persatuan, keputusan yang diambil melalui musyawarah sulit untuk dilaksanakan dengan baik.

Baca Juga: Menjawab Pertanyaan Pelajaran Pendidikan Pancasila Halaman 162 Materi Kelas 3 SD Kurikulum Merdeka