Pergerakan ini bikin gas panas di sekitar lubang hitam menyembur keluar dengan arah yang terus berubah-ubah.
Hal ini membuat cahaya yang dihasilkan oleh gas itu dan terbentuk dalam cakram akresi juga ikut berubah-ubah.
Para ilmuwan berpikir, inilah alasan mengapa cahaya yang berasal dari cakram akresi ini terlihat berkedip-kedip.
Dari penelitian itu, disimpulkan bahwa lubang hitam yang berputar akan "makan" materi yang berputar juga. Hihi.
Dengan penelitian ini, kita bisa tahu kalau putaran lubang hitam itu bisa memengaruhi lingkungan di sekitarnya.
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan cakram akresi? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.