Mengapa Indonesia Disebut Negara Maritim dan Agraris? Materi Kelas 5 SD

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 14 November 2024 | 07:00 WIB
Alasan Indonesia disebut negara maritim dan agraris. (JeanUrsula via Canva.com)

Indonesia Sebagai Negara Agraris

Selain disebut sebagai negara maritim, Indonesia juga kerap disebut sebagai negara agraris. Kenapa, ya?

Alasannya karena Indonesia memiliki lahan pertanian yang luas dan banyak penduduk bekerja di sektor pertanian.

Bagi negara Indonesia, mempunyai lahan pertanian jelas sangat menguntungkan karena bahan pokok terjaga.

Jika lahan itu produktif, maka bisa mendongkrak pertumbuhan di sektor sosial, ekonomi, dan pembangunan.

Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik, Indonesia memiliki sawah seluas 7,4 juta hektar. Banyak, ya!

Secara sederhana dan ringkas, Indonesia disebut sebagai negara agraris karena beberapa alasan berikut:

- Hasil pertaniannya beragam.

- Mempunyai lahan yang luas dan subur.

- Cadangan perairan cukup untuk pertanian.

- Melakukan ekspor hasil pertanian.

Baca Juga: Bagaimana Kondisi Geografis Indonesia Mempengaruhi Keberagaman Budaya? Materi IPS

- Memiliki cadangan pangan yang cukup untuk masyarakat.