Bobo.id - Siapa di antara teman-teman yang suka dengan es krim yang manis dan dingin?
Ternyata bukan hanya manusia saja yang suka dengan es krim, lo. Tapi anjing menggemaskan ini juga menyukainya.
Cerita ini dibagikan di The Dodo tentang seekor anjing bernama Macey.
Anjing ras staffordshire ini berusia tiga tahun dan memiliki hobi menatap jendela pada hari-hari tertentu.
Ia seperti sudah tahu ada hari spesial untuknya melihat jendela dan menunggu makanan manisnya datang yaitu es krim.
Macey pun selalu tampak menggemaskan saat menunggu es krim langganannya datang.
Anjing ini akan sangat waspada dengan lagu iringan mobil van es krim yang selalu diputar.
Bahkan saat mobil itu belum muncul terlihat, Macey sudah tahu dari arah mana mobil itu akan datang.
Setiap hari Rabu, Macey akan memasang telinganya dengan sangat baik untuk menunggu es krim kesukaannya datang.
Sedari setengah jam sebelum mobil itu muncul, Macey sudah ada di depan rumah menunggu.
Charlotte Brooks pun selalu senang mengamati anjing manisnya yang begitu menggebu-gebu dan senang menunggu waktu es krim tiba.
Baca Juga: Termasuk Hewan yang Daya Ingatnya Kuat, Seberapa Hebat Ingatan Anjing?
Brooks juga dengan senang hati membukakan pintu dan ikut menunggu truk es krim.
Saat Macey tahu truk es krim sudah tidak jauh, ia akan bergegas menuju tempat es krimnya berada.
Tentunya dengan persetujuan dari Brooks, Macey akan berlari menuju arah truk es krim tersebut.
Sementara itu, Brooks akan mengikutinya dari belakang. Bahkan saat Brooks berjalan terlalu lambat Macey akan berputar untuk memintanya berjalan lebih cepat.
Saat truk es krim sudah di depan mata, tentu rasa bahagia Macey akan sangat terlihat.
Ekornya tidak henti bergerak dan Macey akan berlarian ke sana ke mari untuk menunggu es krimnya.
Brooks pun membelikan sebuah es krim vanila dengan cawan renyah yang sangat disukai Macey.
Tentu Macey tidak bisa langsung memakan es krim itu begitu saja dan harus memakannya di rumah.
Sambil berlarian pulang, Macey tetap mengawasi es krimnya yang dibawa oleh Brooks.
Begitu menggemaskan anjing ini, hingga tiba di teras rumah, ia sudah tidak bisa menahannya lagi.
Baca Juga: 5 Ras Anjing yang Dikenal Cerdas dan Penurut, Cocok Dipelihara
Dalam sekali suap, es krim itu habis di mulut besar Macey yang sangat senang.
Bahkan tidak jarang, Macey akan merajuk untuk meminta es krim milik Brooks.
Hari Rabu selalu jadi waktu menyenangkan bagi Macey untuk mendapatkan es krimnya.
Setelah satu es krim habis, Macey siap menunggu hari Rabu selanjutnya untuk waktu es krim lainnya.
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Di mana Macey menunggu es krimnya? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.