Jenis hujan meteor ini akan berwarna terang, putih, dan bergerak begitu cepat.
Jumlah meteor yang akan terlihat berjatuhan diperkirakan ada sekitar 120.
Namun, kita mungkin tidak akan melihat sebanyak itu pada malam hari meski pada puncaknya.
Pada puncak hujan meteor yaitu pukul 2 pagi untuk semua zona waktu, diperkirakan hanya akan ada 50 meteor yang bisa dilihat setiap jamnya.
Hal ini karena dibarengi dengan bulan purnama yang begitu terang, sehingga hanya meteor paling terang yang akan terlihat jelas.
Jadi, catat tanggalnya dan ajak keluarga untuk menyaksikan fenomena antariksa ini bersama.
(Editor: Heni Widiastuti)
----
Kuis! |
Pukul berapa waktu yang tepat untuk melihat hujan meteor geminid? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.