Bobo.id - Pernahkah teman-teman memperhatikan lagu yang disuka?
Ada lagu yang membuat kita bersemangat, bahkan ingin ikut menari. Namun, ada juga yang membuat kita merasa tenang.
Nah, perbedaan itu terjadi karena ada yang namanya tempo.
Apa itu Tempo?
Tempo itu seperti kecepatan saat kita lari. Kalau lari cepat, kita pasti berkeringat dan napas terengah-engah.
Di dalam lagu, tempo menentukan seberapa cepat atau lambat sebuah lagu dimainkan, teman-teman.
Nah, mengapa tempo penting dalam sebuah lagu, ya?
Rupanya itu karena tempo bisa memengaruhi perasaan kita ketika mendengarkan lagu.
Jenis-Jenis Tempo
Tempo lagu itu ada bermacam-macam. Ada yang sangat cepat, ada yang sedang, dan ada juga yang lambat.
Yuk, kita bahas satu per satu!
Baca Juga: 18 Jenis Tempo Lagu Berdasarkan Jumlah Ketukan per Menit, Materi Kelas 5 SD