Bobo.id - Apa dampak positif globalisasi bagi kehidupan sosial masyarakat?
Globalisasi merupakan proses menyebarnya teknologi dan ilmu pengetahuan dari penjuru daerah ke daerah yang lain di dunia.
Globalisasi memberikan dampak bagi berbagai bidang kehidupan, termasuk kehidupan sosial masyarakat.
Seperti yang kita tahu, manusia adalah makhluk sosial yang harus berinteraksi dengan sesamanya untuk memenuhi kebutuhannya.
Globalisasi dapat membantu memudahkan interaksi sosial, sehingga memberikan dampak positif globalisasi.
Sebab, kadang kala masyarakat tidak dapat mengelola teknologi dan ilmu pengetahuan dengan bijak, sehingga menimbulkan masalah baru.
Yuk, cari tahu contohnya dari artikel di bawah ini!
Dampak Positif Globalisasi bagi Kehidupan Sosial
Berikut ini beberapa contoh dampak positif yang terjadi akibat adanya globalisasi bagi kehidupan sosial.
1. Berkembangnya alat komunikasi.
2. Terjalinnya interaksi antarnegara.
3. Memudahkan hubungan internasional.
Baca Juga: Memahami Imbuhan Pe-an, dari Makna hingga Contohnya
4. Semakin mudahnya akses internet.
5. Beragamnya lembaga sosial.
6. Masyarakat semakin bertoleransi terhadap keberagaman.
7. Interaksi sosial semakin beragam bentuknya.
8. Jangkauan interaksi antarmanusia lebih luas.
9. Tidak adanya hambatan jarak untuk berinteraksi.
10. Bahasa internasional memudahkan komunikasi.
11. Bahasa Inggris mulai dipelajari oleh semua orang.
12. Semakin beragamnya kelompok masyarakat.
13. Tingginya toleransi terhadap keberagaman masyarkat.
14. Banyakanya jenis media sosial.
Baca Juga: Daftar 20 Negara Paling Bahagia 2025, Indonesia Peringkat Berapa?
15. Mempermudah pengenalan budaya dari luar.
Globalisasi tidak bisa lepas dari kehidupan sosial masyarakat, karena berkembangnya iptek juga dipengaruhi oleh cara manusia berinteraksi.
Bahkan, salah satu faktor pendorong globalisasi yaitu unsur kebudayaan.
Seperti teman-teman ketahui hampir di setiap daerah atau negara memiliki kebudayaan yang berbeda-beda.
Dengan majunya komunikasi dan transportasi, membuat banyak orang bisa saling berkunjung.
Ketertarikan dan keterbukaan antar budaya membuat globalisasi yang awalnya hanya dari teknologi menjadi berkembang lebih cepat.
(Penulis: Grace Eirin)
----
Kuis! |
Apa itu globalisasi? |
Petunjuk: cek di halaman ! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.