Sebagian besar dari masyarakat di suku ini masih menganut animisme –yaitu bahwa setiap benda di muka bumi harus dihargai dan dihormati. Tapi beberapa waktu yang lalu, ada juga sebagian Suku Anak Dalam yang beralih dan memeluk agama Islam.
Belajar membaca dan menulis
Ada seorang Bu Guru baik hati yang sering berkunjung ke wilayah Suku Anak Dalam sejak tahun 1990-an, kemudian mengajari mereka membaca dan menulis. Bu Guru bernama Butet Manurung itu kemudian mendirikan sebuah sekolah yaitu Sokola Rimba dan kisahnya kemudian sudah diangkat ke layar lebar menjadi sebuah film, lo, teman-teman!