Tanaman: Pohon yang tinggi (20-40 meter) dan berdaun lebat. Jarak antara pohon cukup dekat sehingga kanopi antara pohonnya seperti menyatu.
Hewan: Karena tanah di hutan ini basah, hewan yang tinggal di hutan hujan tropis adalah hewan pemanjat seperti keluarga kera dan keluarga burung.
Hutan Musim
Curah hujan: 750 – 1000 mm per tahun
Letak geografis: Daerah yang berada di posisi 30 – 40 Lintang Utara dan Lintang Selatan. Daerah ini mengalami 4 musim. Meliputi antara lain Amerika Serikat bagian timur, ujung selatan Benua Amerika, Kepulauan Inggris dan Australia bagian selatan.
Tanaman: pohon oak, basswood, dan terna berbunga (tanaman berkayu lunak). Jarak antar pohon agak renggang. Setelah musim panas berlalu, tanaman di hutan ini akan menggugurkan daunnya. Setelah musim dingin, barulah pucuk daun mulai muncul kembali
Hewan: Panda (hewan endemik wilayah Tiongkok), serangga, burung, bajing, anjing, rusa, dan racoon.
Foto: Creative Commons