Pilihan Kegiatan untuk Kamu yang Sedang Bepergian dengan Pesawat

By Putri Puspita, Minggu, 15 Oktober 2017 | 11:14 WIB
Apa yang kamu lakukan saat naik pesawat? (Putri Puspita)

Apa yang kamu lakukan ketika bepergian dengan pesawat terbang? Mungkin ketika dalam durasi 1-2 jam bisa dihabiskan dengan tidur atau makan. Bagaimana jika lebih dari itu? Ditambah lagi dengan tidak disarankannya penggunaan handphone.

Berikut adalah pilihan kegiatan yang bisa kamu lakukan ketika bepergian dengan pesawat terbang.

Makan

Jika sedang lapar atau belum sempat makan, sebaiknya manfaatkanlah waktu untuk makan. Di dalam pesawat tersedia berbagai pilihan makanan yang bisa kamu pesan sebelum naik pesawat ataupun saat di dalam pesawat.

Tidur

Beberapa orang harus berkejar-kejaran dengan waktu agar tidak terlambat. Biasanya, ketika sudah sampai di dalam pesawat, waktu penerbangan bisa digunakan untuk beristirahat.

Menikmati Pemandangan

Jika kamu duduk di samping jendela, menikmati langit dari balik jendela juga menjadi pengalaman yang begitu menyenangkan. Melihat awan dengan berbagai bentuk, bercampur dengan warna matahari, dan birunya langit.

Membaca Majalah yang Tersedia

Di depan kursi, biasanya disediakan majalah-majalah yang bisa dibaca. Ada berbagai informasi menarik mengenai tempat dan budaya di belahan dunia. Jadi, ulasan di dalam majalah itu bisa menambah pengetahuan yang kamu miliki dan juga bisa membuatmu merencakan agenda perjalanan berikutnya.

Selain itu, kamu juga bisa membaca buku yang memang sudah kamu siapkan atau bawa sebelumnya.

Menonton