Marshmallow, Camilan Manis yang Dulunya Dibuat dari Tanaman Obat

By Yomi Hanna, Jumat, 24 November 2017 | 05:45 WIB
Marshmallow (Hanna Vivaldi)

Dulu di ribuan tahun silam, marshmallow dianggap sebagai makanan paling lezat yang disukai para bangsawan Mesir. Bahkan marshmallow pun diperuntukkan bagi para dewa. Di masa kini, camilan ini sangat disukai anak-anak karena rasanya yang manis. Tidak hanya itu, orang dewasa juga menyukai marshmallow yang dijadikan camilan untuk barbeque.

Pernah Digunakan Astronot Sebagai Penutup Hidung

Para astronot juga pernah menggunakan marshmallow untuk menutup hidungnya. Mereka menggunakan camilan ini untuk melindungi selaput hidung yang tipis dari tekanan udara dan perubahan suhu yang tiba-tiba.