Inilah 4 Reaksi Otak Kita Saat Natal Tiba

By Yomi Hanna, Jumat, 22 Desember 2017 | 07:26 WIB
Kegiatan Unik Masyarakat Indonesia Menyambut Natal (Hanna Vivaldi)

Bobo.id – Tahukah teman-teman, bahwa beberapa peneliti menemukan fakta bagaimana otak kita bereaksi terhadap semangat natal.

Apa saja kah yang terjadi di otak ketika melakukan melakukan berbagai kegiatan di hari Natal? 

1. Saat Memberi Kado Natal

Tentunya kita merasa senang ketika mendapatkan kado dari orang lain. Namun ternyata, perasaan senang itu juga kita rasakan ketika memberikan kado kepada orang lain.

Sebuah penelitian di tahun 2006 menunjukkan bahwa otak kita menunjukkan rasa senang, sama seperti saat kita menerima kado dari orang lain. Ini artinya, memberi juga menimbulkan rasa bahagia.

Baca juga : Inilah Kartu Natal Terkecil di Dunia

2. Saat Berkumpul Bersama Keluarga

Menghabiskan waktu di hari Natal bersama keluarga membuat kita bersyukur.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa ketika bersyukur, terjadi peningkatan aktivitas di anterior cingulate cortex dan medial prefrontal cortex di otak.

Kedua bagian ini berkaitan dengan proses emosional, interaksi sosial, dan kebaikan moral.

3. Saat Memakan Kue Natal yang Manis

Di hari Natal, kita mungkin banyak menyantap kue-kue yang manis. Saat kita mencicipi kue itu, rasa manisnya dapat mengirim sinyal dari lidah ke cerebral cortex di otak yang akan mengaktifkan “sistem imbalan”.