Mengapa Negara Kita Dinamakan 'Indonesia'?

By Yomi Hanna, Selasa, 2 Januari 2018 | 04:05 WIB
Sikap saat lagu ()

Bobo.id – Pernahkah teman-teman bertanya dalam hati, mengapa negara kita diberi nama ‘Indonesia’?

Lalu, kira-kira siapa yang memberi nama Indonesia itu, ya? Yuk, kita cari tahu jawabannya!

Sebutan Kepulauan Tanah Air yang Berbeda-beda

Pada zaman dahulu kala, sebelum tercipta nama Indonesia, terdapat sebutan untuk kepulauan tanah air.

Menurut catatan bangsa India, kawasan kepulauan tanah air disebut dengan Dwipantara (Kepulauan Tanah Seberang).

Sedangkan bangsa Tiongkok menyebut kepulauan tanah air dengan Nan Hai (Kepulauan Laut Selatan).

Sementara itu, bangsa Arab menyebut tanah air kita dengan Jaza’ir al-Jawi (Kepulauan Jawa).

BACA JUGA : Peninggalan Bersejarah di Indonesia

Sebutan Hindia Belanda untuk Kepulauan Tanah Air

Kemudian datanglah bangsa-bangsa Eropa ke kepualauan tanah air.

Mereka beranggapan bahwa benua Asia hanya terdiri dari Arab, Persia, India, dan Tiongkok.

Lalu mereka pun menamai daerah yang terbentang luas dari Persia hingga Tiongkok itu dengan sebutan Hindia.