Apa Itu Gunung Lumpur?

By Cirana Merisa, Jumat, 12 Januari 2018 | 07:05 WIB
Gunung lumpur biasanya ada di tempat yang mengandung minyak bumi. (Cirana Merisa)

Bobo.id – Apakah teman-teman pernah mendengar istilah gunung lumpur? Gunung lumpur ini berada di perut Bumi, lo. Seperti apa ya? Yuk, kita simak!

Gunung Lumpur

Gunung lumpur ini terbentuk di dalam perut bumi sekitar 5 juta tahun yang lalu saat kehidupan di bumi masih zaman purba.

Saat itu, gunung dan pulau bentuknya berbeda dengan gunung dan pulau sekarang.

Gunung dan pulau pada saat itu disebut gunung purba.

Saat itu, lereng gunung purba tergerus air, dan air yang mengalir ke laut itu membawa tanah.

Tanah ini lalu mengendap di dasar laut dan menyebabkan air laut menjadi dangkal sehingga terbentuklah pantai atau daratan baru.

Nah, jauh di dalam daratan baru itu, air laut terperangkap dalam pori-pori tanah karena ditimbun lapisan tanah.

Akibatnya lapisan tanah yang mengandung air ini menjadi lumpur dan ditekan dari segala sisi.

Lapisan lumpur ini menggelembung seperti bakso dan jadilah gunung lumpur.

Baca juga: Gunung Berapi, Ditakuti tapi Dibutuhkan

Letusan Lumpur

Sesuai dengan namanya, gunung ini saat meletus akan mengeluarkan lumpur, berbeda dengan gunung berapi yang mengeluarkan lahar.