Baca juga: Hati-hati dengan Bulu Babi
Lengan yang Mendeteksi Cahaya
Ophiocoma memiliki 5 lengan yang bisa mendeteksi cahaya.
Dengan lengannya itulah hewan ini bisa berpindah dari satu tempat ke tempat lain tanpa menabrak.
Kulitnya tipis dan ditutupi oleh struktur kristal manik-manik.
Awalnya, para ilmuwan menganggap kristal itu merupakan mata hewan ini yang sangat banyak.
Namun saat diteliti lebih dekat, ternyata kristal-kristal ini malah tidak berhubungan dengan bagaimana hewan ini bisa melihat.
Justru sel sensitif cahaya yang ada di lengan itulah yang membuat Ophiocoma bisa melihat.
O iya, Ophiocoma bisa menjauhi cahaya dan berjalan ke arah yang gelap dengan sangat cepat, lo.
Sumber: Kompas.com