Bobo.id – Pada 31 Januari 2018, ada peristiwa Super Blue Blood Moon di Indonesia. Ternyata, ada 5 fakta seputar kejadian alam itu.
Fakta 1 – 3 Peristiwa
Blue Bloo Moon adalah gabungan dari tiga peristiwa alam, yakni supermoon, blue moon, dan blood moon.
Fakta 2 – 150 Tahun
Menurut catatan NASA, peristiwa seperti ini pernah terjadi 150 tahun lalu.
Menuru Kak Eko, Astronom dari Planetarium Jakarta, kejadian seperti ini kemungkinan akan terjadi 150 tahun lagi di Indonesia.
Fakta 3 – Gelombang Laut
Masih menurut Kak Eko, peristiwa alam ini berdampak pada gelombang laut yang mungkin jadi pasang surut.
Namun, selain itu, tidak ada efek lain yang ditimbulkan oleh peristiwa alam yang langka ini.
Fakta 4 – Seluruh Indonesia
Peristiwa langka ini bisa disaksikan di seluruh wilayah Indonesia.
Namun, ada beberapa wilayah Indonesia yang terganggu oleh awan dan hujan. Jadi, peristiwa langka ini pun tidak bisa disaksikan. Di Jakarta, bulannya sempat tertutup awan beberapa lama.