Berkenalan dengan Keluarga Kakatua, Yuk!

By willa widiana, Minggu, 4 Februari 2018 | 08:01 WIB
Kakatua Major Mitchell (willa widiana)

Bobo.id – Ternyata, burung yang masuk keluarga kakatua itu beragam, lo! Kita kenalan dengan beberapa anggota keluarga kakatua, yuk!

Kakatua Major Mitchell

Kakatua ini punya jambul merah dengan semburan kuning. Bulu di tubuhnya berwarna putih semu merah muda.

Nama burung ini diambil dari nama Major Sir Thomas Mitchell. Beliau adalah penjelajan Australia pada tahun 1800-an.

Baca Juga: Burung Jenjang, Burung Bermahkota

Kakatua ini tinggal di hutan-hutan Australia. Mereka suka sekali tempat yang luas.

Kakatua ini biasanya hanya hidup dengan pasangan atau kelompok kecilnya saja.

Kakatua Maluku

Sesuai namanya, kakatua maluku bisa ditemukan di Kepulauan Maluku. Mulai dari Seram, Ambon, Haruku, dan Saparua.

Tubuh kakatua ini ditutupi bulu putih, pink, kuning, dan jingga. Burung ini semakin indah dengan jambul merah di kepalanya.

Baca Juga: Inilah Burung yang Tidak Bisa Terbang

Sayang, keindahan bulunya menarik perhatian para pemburu untuk menangkapnya.

Akhirnya, kakatua maluku pun jadi hewan yang terancam kepunahan.

Kakatua Kecil Jambul Kuning