Bobo.id – Kayu memang kuat, namun baja jauh lebih kuat.
Namun, Teman-teman percaya tidak, kalau ada kayu yang lebih kuat dari baja?
Hah? Memang ada, ya, kayu yang lebih kuat daripada baja?
Ada
Kayu yang lebih kuat daripada baju itu benar-benar ada, lo!
Kayu itu dibuat oleh beberapa profesor di Amerika Serikat.
Profesor Liangbing Hu adalah salah satu profesor yang membuat kayu tersebut.
Baca Juga: Pemahat Kayu dan Patung Anak Sapi
Bagaimana Cara Membuatnya?
Untuk membuat kayu kuat ini, para profesor harus merendam kayu dalam larutan natrium hidroksida (NaOH) dan natrium sulfit (Na2SO3).
Saat direndam, lignin dalam kayu akan terlepas.
Lignin adalah bagian yang membuat kayu berwarna cokelat dan kaku.
Baca Juga: Dari Gelondongan Kayu Jadi Roda
Selanjutnya, kayu akan ditekan dengan alat khusus dalam suhu 100 derajat Celcius.